Lanjut ke konten

Kategori: Artikel

Artikel 2

Mobil: Kebutuhan atau Gengsi

Di beberapa media massa, menteri perindustrian yang juga pengusaha berkata: “Kasih tahu Pak Jokowi, ini juga ditujukan kepada rakyat yang berpenghasilan kecil dan menengah, rakyat yang mencintai dia juga. Harus diberikan kesempatan kepada rakyat kecil yang mencintai Pak Jokowi untuk bisa membeli mobil murah”. Dulu, saya juga mungkin masih berpikir seperti bapak menteri ini, mobil itu lambang kemajuan, modern dan […]

Artikel 0

Mendidik Anak itu Gak Mudah

Mendidik anak itu gak mudah…. Ada anak orang tertinggi di partai islam yang terbelit persoalan sapi.  Ada anak menteri yang belajar bagaimana babeh bisa menyelesaikan segala macam masalah walaupun bikin mati beberapa orang dalam tabrakan mobil. Ada anak musisi terkenal berumur 13 tahun yang menyetir mobil sendiri dan bikin mati enam orang. Mendidik anak itu gak mudah…  

Artikel 1

Anak-anak Muda yang Hebat (3)

Ini serial tulisanku yang ketiga di edisi anak muda hebat. Nah, judulnya diedit, kata “menyambut”-nya dicoret soalnya ada kesan pengistimewaan terhadap anak-anak muda yang hebat bertitel doktor, punya tulisan di jurnal internasional dan cas cis cus berbahasa asing. Bahwa harus ada ruang bagi mereka di kampus adalah benar, tapi pengistimewaan pastinya ndak bener. Lagipula ada banyak anak-anak muda hebat yang […]

Artikel 0

Opini dan Berita

Sekarang semua bebas menulis di internet. Sebagaimana saya menulis di blog ini, ada juga yang menulis di blog yang dikelola oleh media tertentu semacam blogdetik atau kompasiana. Atau opini menyaru berita tesebut juga sering muncul di website partai atau kelompok tertentu. Sebagaimana tweet dari akun-akun gak jelas yang namanya mirip binatang juga kadang menyajikan informasi-informasi yang sebetulnya masih perlu dikunyah […]

Artikel 12

Anak-anak Muda yang Hebat (2)

DI tulisan lalu, saya sudah menyampaikan akan datangnya gelombang anak muda bertitel doktor dan berwawasan internasional menyerbu institusi pendidikan tinggi di Indonesia. Apakah kampus-kampus di Indonesia siap? Nah, di tengah ketidaksiapan menyambut peluang tersebut, ada satu kampus yang nampaknya paling siap. Namanya, Surya University, sebuah kampus baru swasta yang didirikan oleh Yohannes Surya yang dikenal sebagai sosok dibelakang menjulangnya nama […]

Artikel 0

Anak-anak Muda yang Hebat

Saya sudah tak muda. Sekarang sudah 32 dan jika selesai sekolah sesuai target dua tahun lagi, akan jadi doktor di usia 34. Sungguh tidak istimewa. Pun jika nanti sesuai rencana mendapatkan jabatan fungsional guru besar tiga tahun sesudah S3, hanya akan menjadi Profesor di usia 37. Hmm, akan banyak anak-anak muda yang menyalip dengan cepat. Akhir-akhir ini saya banyak bertemu […]

Artikel 0

Subagyo Vs Agus

Hmm siapa Subagyo dan Agus? Dua-duanya tentara.Satunya berpangkat Kopral  anggota DenPOM IV/4 Surakarta, berkumis tebal dan mendapat julukan sebagai prajurit TNI terkuat. Ia melakukan berbagai aksi seperti push up 21 […]

Artikel 0

Rektor-rektor Administratif by Rhenald Kasali

Rektor-rektor Administratif Rhenald Kasali; Guru Besar FEUI; Pendiri Rumah Perubahan KOMPAS, 27 Agustus 2013 Pernah ada dalam pikiran saya bahwa universitas adalah barometer pembaruan, mahasiswanya agen perubahan, dan kampusnya dipimpin rektor inspiratif. Prof Mahar Mardjono (UI), dokter ahli saraf, berani mengusir tentara dari kampus dan menolong mahasiswa yang dihajar aparat saat menuntut perubahan. Rektor pertama UGM, Prof Dr M Sardjito, dikenal sebagai peracik obat dan […]

Artikel 0

Menilai Kepemimpinan

Saya membuat sebuah status tentang dukungan kepada Jokowi untuk jadi presiden  2014. Nah secara mengejutkan terdapat lebih dari seratus komentar. Secara sederhana saya klasifikasikan kedalam beberapa kategori: 1. Setuju dengan isi postingan saya:  melihat dan mengapresiasi bagaimana dan hasil Jokowi bekerja, maka mendukung Jokowi maju di 2014 untuk membenahi Indonesia. 2. Melihat dan mengapresiasi bagaimana Jokowi bekerja, namun melihat bahwa […]

Artikel 13

Pilih-pilih Layanan Internet di Jepun

Ini topik penting untuk mereka yang akan menetap di Jepun untuk waktu cukup lama. Internet merupakan sarana mendasar untuk berhubungan dengan dunia luar, terutama kampung halaman. Nah ketika tahun lalu  sampai Jepun aku juga langsung mencari provider internet yang bisa cepat dipakai karena kebutuhan mempersiapkan kedatangan keluarga dari Indonesia. Waktu itu saya memilih layanan wifi pocket 4G dari softbank. Baca […]

Artikel 0

Bermain Luar Ruang

Hmm ini mungkin posting kesekian untuk topik ini. Namun saya tak habis-habisnya bersyukur bahwa anak-anak memiliki kesempatan untuk tumbuh di lingkungan yang memungkinkannya dekat dengan alam. Yups, sewaktu di Jakarta tak banyak alternatif, sebagian besar waktu luang  bermain anak-anak habis untuk ke mall. Bahkan jikapun hendak melakukan aktivitas fisik juga di Mall 😦 Ada sih kesempatan main di luar, seperti […]